HOME
Home » Ayam Kalkun » Cara Mengobati Ayam Kalkun Yang Terserang Virus Penyakit

Cara Mengobati Ayam Kalkun Yang Terserang Virus Penyakit

Posted at June 17th, 2013 | Categorised in Ayam Kalkun

Cara Mengobati Ayam Kalkun. Ayam kalkun kesayangan anda terserang virus penyakit ? jangan panik dan menyerah, dalam rangka berikhtiar, mari kita simak berbagai macam cara mengobati ayam kalkun yang selama ini telah kami praktekan. Ikuti terus ulasannya..

mengobati kalkun sakit
cara mngobati ayam kalkun yang sakit

———- cara mengobati ayam kalkun ———-

Untuk awal tentunya dibarengi dengan do’a, kesabaran dan ketelatenan dalam mengobatinya, insyaAlloh masih ada jalan akan tetapi, kita juga harus percaya sesungguhnya makhluk yang bernyawa itu akan mati, jadi bila usaha anda berhasil ataupun malah tidak berhasil, maka itu sudah kehendak yang maha kuasa.

Yang penting anda telah berikhtiar sebelumnya maka, hal itu tetaplah sesuatu yang baik.

Bila memang sudah dan harus terjadi, mungkin itulah yang disebut garis takdir. Dan bila jadi sembuh kita bersyukur, bila tidak sembuh kita harus berlapang dada menerima kenyataannya karena, itu adalah sepenuhnya sudah digariskan oleh yang maha kuasa.

Cara Mengobati Ayam Kalkun

Berikut ini merupakan pengalaman saya pribadi dalam mengobati ayam kalkun yang terserang penyakit.

Yang akan saya uraikan disini adalah cara mengobati ayam kalkun melalui pengobatan alternatif dan juga secara medis.

Ayam kalkun khususnya dan hewan unggas pada umumnya sering kali terkena sakit yang disebabkan wabah virus dan bakteri, terutama ketika perubahan musim, baik itu musim hujan ke musim panas ataupun sebaliknya.

Kalkun sendiri mengandung lemak dan kolesterol yang rendah sehingga mengakibatkan daya tahan tubuh ketika pergantian musim mudah terserang virus penyakit.

Walaupun dikategorikan sebagai hewan unggas yang tergolong paling tahan penyakit di banding unggas lainnya akan tetapi, bila wabah yang menyerang itu ganas, juga bisa terserang wabah dan bahkan bisa sampai berujung kematian.

Ada berbagai macam virus dan penyakit yang sering diderita ayam kalkun, akan saya bagi menjadi dua kategori:

Kategori 1 adalah virus berbahaya:

flu burung atau Avian Influenza (AI) – Telelonewcastle disease ( ND ) – Infectius laryngo tracheitis ( ILT ) – Infectious bronchitis ( IB ) – Infectious bursal disease ( IBD ).

Virus-virus yang tertera di atas adalah virus yang sulit untuk di hilangkan karena, hingga saat ini para ahli pun belum bisa menjamin suatu obat yang dapat menyembuhkan unggas yang terserang jenis penyakit tersebut.

Untuk pencegahan nya maka ayam kalkun harus di vaksinasi ketika dalam kondisi sehat. vaksin yang sudah masuk ke dalam ayam akan memberikan perlindungan ketika wabah virus menyerang.

Jenis-jenis vaksin dapat kita peroleh di banyak toko-toko pakan,pilihan nya beragam, kita tinggal menyebutkan jenis vaksin yang di minta maka biasanya pelayan toko akan menunjukan vaksin yang terbaik.

Jenis vaksin yang beredar di pasaran antara lain :medivac ND-AI,Lactosa dll.

Kategori 2 adalah virus atau penyakit yang kurang berbahaya :

Jenis penyakit kategori 2 antara lain ;

– Snot ( coryza )

– Ngorok : chronic respiratory disease ( CRD )

– Berak Kapur ( pullorum )

– BWD – Kolera – Tetelo.

Jenis penyakit kategori 2 biasanya penyakit yang di sebabkan bakteri.
stress akibat perubahan tempat dan musim serta musim hujan dan kemarau yang panjang.

Cara Pengobatannya bisa dengan cara tradisional maupun dengan obat obatan pabrik.

Pengobatan tradisional yang biasa saya lakukan yaitu dengan perasan jahe, kunir, kencur dan lempuyang yang sudah di tumbuk.

Air perasannya bisa dicampur dengan makanan atau diminumkan langsung pada kalkun.

Ramuan ini dapat menghangatkan tubuh dan menambah nafsu makan kalkunnya.

Untuk makanannya biasanya saya beri nasi, bisa juga dikasi sayuran yang dicampur dengan nasi, katul dan konsentrat/BR. Untuk pengobatan lain nya bisa juga dengan memberi obat-obatan yang tersedia di pasaran.

Obat-obatan nya antara lain: tetra chlor, medytril, trimezyn atau bisa juga dengan memberikan anti biotik seperti amoxicilyn 500mg.

“Penggunaan amoxicilyn jangan disesuaikan dengan dosis untuk manusia, dalam satu kali pengobatan cukup seperempat pil saja. Kalau penyakit yang diderita kalkunnya parah bisa juga ditambah dosis nya”.

Berikut ini gambar posisi cara mengobati ayam kalkun yang biasa saya lakukan:

pengobatan ayam kalkun
posisi antara badan dan ayam kalkun yang akan diobati
pakan dan obat
nasi, obat tetra chlor, minyak ikan dan air perasan
pemberian minum kalkun yang sakit
sebelum pemberian makan,\kalkun di berikan air minum perasan terlebih dahulu
pemberian pakan
posisi pemberian makan untuk ayam kalkun

Catatan :

Sesungguhnya segala penyakit baik itu pada hewan maupun manusia sejatinya hanya tuhan lah yang memberikan kesembuhan, obat-obatan dan lainnya hanyalah perantaranya saja cuma kita diwajibkan untuk berusaha.

Dianjurkan ketika mengobati kalkun yang sakit dibarengi dengan doa memohon kepada yang maha kuasa agar kalkun yang kita obati dapat sembuh dan produktif sesuai dengan apa yang kita harapkan.

Lebih baik mencegah daripada mengobati,pencegahan dapat kita lakukan dengan memberikan vaksin,perawatan yang maksimal dan selalu menjaga kebersihan kandang.

* Mohon maaf bila ada kesalahan kata dan informasi, bukan bermaksud menggurui tetapi disini saya hanya ingin berbagi, harapan saya semoga postingan ini bisa bermanfaat dan berguna untuk lebih memperkaya pengetahuan mengenai cara mengobati ayam kalkun.

Untuk info lebih lanjut seputar dunia ayam kalkun dan ayam hias pada umumnya, silahkan anda bisa kontak :

Guntur Ginanjar

No.HP : 0878 3830 5588..082137082479.

Buka juga halaman kami yang lain disini :

Jual ayam cemani asli

Harga ayam brahma terbaru

Jual burung merak putih

Jual anakan ayam golden pheasant

Hal terkait : Jual Ayam Kalkun Jual Kalkun Jual Kalkun Hitam Dop ( black spanish turkeys ) Facebook.com/guntur ginanjar Jual ayam kalkun/wordpress.com

17 Comments for Cara Mengobati Ayam Kalkun Yang Terserang Virus Penyakit

  • lingkaranbiru says:

    mas guntur ginajar ya 🙂

  • sasmito says:

    sangat bijaksana..trimakasih atas postinganya

  • asih says:

    mz sy mau tnya
    ax kan pnya ayam kalkun tu tp dr kmren gx mau mkan knpa ya

  • pauzan says:

    numpang nanya, boleh ya mas. ayam saya seperti terkena cacar, sekarang berwarna kuning kecoklat-coklatan, cara mengobati nya gimana ya mas?
    kurang jelas sih, apa itu cacar apa benjolan lainnya,.
    saya bilang seperti jerawatan gitu,,

    mohon saran ya mas?

  • Ady says:

    ane mo nanya nih mas ginanjar: 1.Kotoran kalkun normal warna nya apa? dan klo yg kena penyakit bagaimana? 2. Ane punya anakan umur skitr 1 bln lbh vaksinnya ap aj yg d anjurin? soalny lom pnh vaksin, trus vaksin herbal ny tumbuhan ap aja ya? 3. Selama ini ane kasi vour sm irisan sawi dan kangkung (55% vour 45% hijauan sawi dan kangkung). Sudah benar blom y suhu..maaf bnyk tanya. Salam Kalkuner Bontang Kaltim

    • gunturginanjar says:

      warna normal kotoran nya ada yang warna coklat,coklat kehijauan,klo yang kena penyakit biasanya warna kotoran nya ada yang kuning/berak kuning,ada yang warna putih/berak putih,ada juga yang bernoda darah,vaksin yang di anjurkan vaksin ND ( newcastle disease ) silahkan tanyakan di toko pakan biasanya ada,vaksin herbal bisa di kasi daun pepaya atau buah tomat.menunya sudah benar mas cuma jadi boros pakan nya kalo di kasi pur trus,coba sedikit-sedikit di kasi campuran bekatul biar aga ringan biaya pakan nya..semoga bermanfaat..biar fast respon jenengan atau sobat-sobat lain yang ingin konsultasi bisa sms ke no.087838305588 atau pin 5A3038F9.

  • Rofiqoh says:

    Mas anakan kalkun sy usia 1minggu lebih tiba lemas, kepalanya kebalik. Lemas trua mati itu gmn cara menamganinya

    • Guntur Ginanjar says:

      itu kemungkinan kena virus mb..klo d kandang posisinya masih ada ayam lainnya segera d evakuasi aja d pin dah k tmpt lain dlu..ada kemungkinan kena virus ND klo itu..virus kelas berat klo itu

    • Guntur Ginanjar says:

      kandangnya d semprot antiseptik lalu d kosongkan skitar 1bulanan biar virusnya mati dlu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *